Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Tugasku Sehari-hari di Rumah
Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 – Halo semua, setelah menuntaskan soal tematik kelas 1 semester 1 pada postingan yang lalu, kali ini Macca.My.ID akan mulai membagikan soal tematik kelas 2.
Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 |
Latihan Soal tematik kelas 2 ini akan bertahap mulai dari semester 1 hingga semester 2. Begitupun urutan tema dan subtema nya.
Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1
Pada postingan kali ini kami akan menyajikan soal tematik kelas 2 Tema 3 Subtema 1 mengenai materi Bermain di Rumah Teman. Soal berikut di susun berdasarkan buku panduan tematik kelas 2 SD tema 3 Tugasku Sehari-hari.
Ada dua buah paket soal tematik yang akan kami bagikan masing-masing terdiri dari soal pilihan ganda dan soal uraian. Hal ini membuat peserta didik akan mendapatkan variasi soal tematik yang beragama tetapi tetap mengacu pada kisi kisi soal sesuai dengan kompetensi dasar yang ada.
Kisi Kisi Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Tugasku Sehari-hari di Rumah
Hal yang pertama disediakan dalam penyusunan soal ujian adalah kisi kisi soal. Ini yang menjadi panduan agar soal yang dibuat tidak melenceng dari pembahasan materi yang diajarkan. Oleh karena itu kami selalu menyertakan kisi kisi soal dala setiap soal tematik yang kami bagikan.
Kisi Kisi Soal Pilihan Ganda
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
3.1 Mengidentifikasi hubungan antara simbol dan sila-sila Pancasila dalam lambang negara "Garuda Pancasila"
Bahasa Indonesia
3.3 Menentukan kosakata dan konsep tentang lingkungan geografis, kehidupan ekonomi, sosial dan budaya di lingkungan sekitar dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, visual, dan/atau eksplorasi lingkungan
Matematika
3.5 Menjelaskan nilai dan kesetaraan pecahan mata uang
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan
3.3 Memahami prosedur variasi pola gerak dasar manipulatif sesuai dengan konsep tubuh, ruang, usaha, dan keterhubungan dalam berbagai bentuk permainan sederhana dan atau tradisional
Seni Budaya dan Prakarya
3.2 Mengenal pola irama sederhana melalui lagu anak-anak
Kisi Kisi Soal Isian
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
3.1 Mengidentifikasi hubungan antara simbol dan sila-sila Pancasila dalam lambang negara "Garuda Pancasila"
Bahasa Indonesia
3.3 Menentukan kosakata dan konsep tentang lingkungan geografis, kehidupan ekonomi, sosial dan budaya di lingkungan sekitar dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, visual, dan/atau eksplorasi lingkungan
Matematika
3.5 Menjelaskan nilai dan kesetaraan pecahan mata uang
Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan
3.3 Memahami prosedur variasi pola gerak dasar manipulatif sesuai dengan konsep tubuh, ruang, usaha, dan keterhubungan dalam berbagai bentuk permainan sederhana dan atau tradisional
Seni Budaya dan Prakarya
3.2 Mengenal pola irama sederhana melalui lagu anak-anak
Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Paket A
Soal Pilihan Ganda
1. Anggota keluarga memiliki jenis kelamin yang berbeda. Meskipun demikian, kita harus ... dalam berinteraksi.
a. sopan
b. sombong
c. sinis
2. Ronaldo melaksanakan tugasnya di rumah yaitu ....
a. menonton TV hingga larut malam
b. mencoret-coret dinding rumah
c. merapikan tempat tidur setelah dipakai
3. Denah dapat membantu orang untuk mencari ....
a. dana
b. alat
c. tempat
4. Letak rumah di pedesaan biasanya ....
a. berdekatan
b. berjauhan
c. berhimpitan
5. Perhatikan gambar berikut!
Uang logam pada gambar tersebut bernilai ....
a. Rp500,00
b. Rp100,00
c. Rp200,00
6. Berikut ini penulisan nilai mata uang rupiah yang benar adalah ....
a. Rp1000
b. Rp1000,00
c. Rp1.000,00
7. Milda ingin menangkap bola yang datangnya mendatar. Cara menangkap bola mendatar yang benar adalah ....
8. Perhatikan gambar berikut!
Lemparan pada gambar tersebut menghasilkan arah bola yang ....
a. melambung jauh ke atas
b. lurus setinggi dada ke depan
c. berkelok-kelok ke depan
9. Jika dalam satu ruas birama terdapat tiga ketukan, birama disebut ....
a. birama tiga
b. birama empat
c. birama enam
10. Garis birama membatasi setiap ... birama.
a. baris
b. ruas
c. bunyi
Soal Isian
1. Orang yang berusia 0 hingga 12 tahun disebut ....
2. Kakek bekerja menanam padi di sawah. Jadi, kakek adalah seorang ....
3. Perhatikan gambar berikut!
Keterangan perbandingan yang tepat untuk mengisi titik-titik sesuai besar nilai uang tersebut adalah ....
4. Menangkap bola kasti dilakukan dengan pandangan ke arah ... bola.
5. Lagu Desaku yang Kucinta bertanda birama ....
Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Paket B
Soal Pilihan Ganda
1. Tugas di rumah yang sesuai Pancasila yaitu ....
2. Umi memiliki tugas untuk membantu adik. Berikut ini bantuan yang dapat diberikan Umi, kecuali ....
a. membuatkan gambar
b. memakaikan sepatu
c. mengotori halaman
3. Rumah Paman Edo berada di seberang kelurahan. Seberang kelurahan menunjukkan ....
a. arah
b. letak tempat
c. tempat umum
4. Tugas anak setelah makan adalah ....
a. mencuci piring
b. menonton tv
c. bermain di halaman
5. Perhatikan teks berikut! Eko memiliki tiga uang logam. Uang tersebut bernilai Rp200,00; Rp1.000,00; dan Rp100,00.
Urutan nilai pecahan uang logam dari yang terbesar adalah ....
a. Rp1.000,00; Rp200,00; dan Rp100,00
b. Rp200,00; Rp100,00; dan Rp1.000,00
c. Rp200,00; Rp1.000,00; dan Rp100,00
6. Perhatikan gambar berikut!
Uang logam pada gambar tersebut bernilai ....
a. Rp1.000,00
b. Rp500,00
c. Rp200,00
7. Perhatikan gambar berikut!
Arah bola yang dihasilkan oleh lemparan pada gambar tersebut adalah ....
a. lurus jauh ke depan
b. melambung jauh ke depan
c. datar ke arah depan
8. Gerak dasar dalam permainan kasti antara lain ....
a. menendang bola, memukul bola, dan melempar bola
b. mengayun bola, melempar bola, dan menangkap bola
c. melempar bola, menangkap bola, dan memukul bola
9. Perhatikan gambar berikut!
Pola ketukan birama bisa dibuat menggunakan tepukan tangan.
Satu ruas birama dalam pola ketukan tersebut terdiri dari ... ketukan.
a. satu
b. dua
c. tiga
10. Perhatikan penggalan lagu berikut!
Lagu tersebut memiliki tanda birama ....
a. dua
b. tiga
c. empat
Soal Isian
1. Orang yang berusia lebih dari 18 tahun disebut ....
2. Denah disebut juga sebagai peta ....
3. Perhatikan gambar berikut!
Keterangan perbandingan yang tepat untuk mengisi titik-titik sesuai besar nilai uang tersebut adalah ....
4. Menangkap bola dilakukan dengan sikap badan ... menghadap ke arah bola.
5. Lagu Desaku yang Kucinta bertanda birama ....
Bagi yang membutuhkan file soal tematik kelas 2 Tema 3 Subtema 1 tersebut beserta dengan Kunci jawaban dan Kisi Kisi Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Tugasku Sehari-hari di Rumah dapat mendownlodnya melalui link berikut.
- Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Tugasku Sehari-hari di Rumah Lengkap
- Baca Juga : Soal Tematik Kelas 2 Tema 2 Subtema 4 Semester 1
Akhir kata
Demikian Latihan Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Tugasku Sehari-hari di Rumah yang dapat kami bagikan. Semoga bisa membantu bapak dan ibu guru dalam membuat soal ujian tematik SD. Jangan lupa tetap semangat belajar. Semoga bermanfaat.
Post a Comment for "Soal Tematik Kelas 2 Tema 3 Subtema 1 Tugasku Sehari-hari di Rumah "